-->

Notification

×

Iklan

Safari Ramadan di Parado, Wabup Ajak Warga Berbagi dan Tingkatkan Kepedulian

3/20/25 | 3/20/2025 WIB | 2025-03-20T14:19:07Z
Wakil Bupati Bima, dr. H. Irfan Zubaidy


Bima,Beritabima.com - Dalam rangka Safari Ramadan, Wakil Bupati Bima, dr. H. Irfan Zubaidy, menyampaikan tausiyah kepada jamaah Masjid Besar Urwatul Wusqo, Desa Parado Rato, Kecamatan Parado, Rabu (19/3). Dalam kesempatan tersebut, Wabup menyampaikan rasa duka dan simpati kepada warga yang terdampak kebakaran yang terjadi pada 17 Maret 2025 lalu.

"Atas nama pemerintah daerah, kami turut berduka cita dan berdoa agar keluarga yang tertimpa musibah diberikan ketabahan dan kekuatan," ujar Wabup.

Ia juga mengingatkan bahwa segala ujian harus dikembalikan kepada Allah SWT, sebagaimana diajarkan dalam Al-Qur'an.

Ajak Warga untuk Saling Membantu

Di hadapan Camat Parado, Muspika, para kepala desa, alim ulama, dan kepala sekolah, Wabup mengajak masyarakat untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama, terutama kepada korban kebakaran.

"Musibah ini adalah ujian, tetapi juga menjadi kesempatan bagi kita untuk meraih pahala dengan membantu sesama. Di bulan Ramadan ini, segala bentuk kebaikan akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah SWT," tandasnya.

Sebagai bentuk kepedulian, Wabup menyerahkan paket Al-Qur’an kepada Camat Parado, serta bantuan sarung dan paket sembako dari Baznas untuk warga terdampak.

Pesan Penting: Jauhi Judi Online dan Awasi Anak-anak

Selain tausiyah dari Wabup, jamaah juga mendapatkan ceramah agama dari Ustadz Haryanto, yang menekankan pentingnya menjaga generasi muda dari pengaruh judi online.

"Orang tua memiliki peran penting dalam mengawasi anak-anak, terutama di era digital ini. Jangan sampai mereka terjerumus ke dalam hal-hal yang merusak akhlak," jelasnya.

Safari Ramadan ini menjadi momentum silaturahmi sekaligus wujud kepedulian pemerintah terhadap masyarakat, khususnya yang tengah menghadapi ujian.(RED

Populer Bulan ini

×
Berita Terbaru Update