-->

Notification

×

Iklan

PELNI Bima Tingkatkan Pelayanan Mudik, Tarif Tetap Normal Saat Lebaran

3/20/25 | 3/20/2025 WIB | 2025-03-20T14:54:06Z

 

Kepala PELNI Bima, Agus Zuldi H. 

Bima, Beritabima.com – Menyambut musim mudik Lebaran, PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) Bima memastikan tidak ada kenaikan tarif tiket kapal laut, meskipun jumlah pemudik diperkirakan meningkat sekitar 5% dari hari biasa. Sebagai gantinya, PELNI justru meningkatkan kualitas pelayanan guna memberikan kenyamanan bagi para penumpang.

Kepala PELNI Bima, Agus Zuldi H, menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menaikkan harga tiket selama musim mudik Lebaran. Bahkan, PELNI menyediakan 300 tiket gratis bagi pemudik tujuan Pelabuhan Bima, sebagai bagian dari upaya membantu masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman.

"Tiket kapal laut tetap seperti biasa, tidak ada kenaikan harga. Justru kami meningkatkan pelayanan, termasuk menyediakan tiket gratis bagi masyarakat yang membutuhkan," ujar AgusAgus di kantor Pelni Bima, Kamis 20/03/25.

Pengurangan Armada, Tapi Layanan Tetap Optimal

Dari enam armada kapal laut yang biasanya beroperasi di Pelabuhan Bima, tahun ini hanya empat kapal yang melayani pemudik, yaitu KM. Willis dan KM. Tilong Kabila. Dua kapal lainnya dialihkan sebagai armada kapal gratis untuk pemudik yang membutuhkan tumpangan mudik tahun ini.

Meskipun jumlah kapal yang beroperasi berkurang, PELNI menjamin pelayanan tetap optimal, dengan kesiapan manajemen di berbagai sektor guna memberikan pengalaman mudik yang aman dan nyaman bagi penumpang.

Hati-hati dengan Modus Penipuan Tiket Kapal

Agus Zuldi juga mengingatkan masyarakat agar hanya membeli tiket melalui kantor PELNI, agen resmi, atau website resmi PELNI di www.pelni.co.id serta aplikasi Pelni Mobile.

"Kami tidak bertanggung jawab atas tiket yang dibeli di luar agen resmi atau website PELNI. Banyak modus penipuan yang mengatasnamakan PELNI, sehingga bisa merugikan penumpang dan kami sebagai penyedia layanan," tegasnya.

Dengan kebijakan tarif normal dan peningkatan pelayanan, PELNI Bima berharap dapat memberikan perjalanan mudik yang lebih nyaman, aman, dan lancar bagi masyarakat.(RED

Populer Bulan ini

×
Berita Terbaru Update