Kapolres Bima Kota Berikan Kejutan ke Kodim 1608/Bima di Hari Ulang Tahun TNI ke-79

Kapolres Bima Kota Berikan Kejutan ke Kodim 1608/Bima di Hari Ulang Tahun TNI ke-79

 

Kota Bima, Beritabima.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79, Kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., bersama jajaran Polres Bima Kota memberikan kejutan berupa tumpeng dan kue kepada Kodim 1608/Bima, Sabtu (05/10/24). Kejutan ini menjadi simbol kekompakan dan sinergi yang kuat antara TNI dan Polri di wilayah Bima Kota.


Dandim 1608/Bima, Letkol Inf Andi Lulianto, S.Kom., tampak terkejut sekaligus terharu dengan perhatian yang diberikan oleh jajaran Polres Bima Kota. Dalam suasana penuh keakraban, Kapolres Bima Kota menyerahkan tumpeng dan kue sebagai wujud rasa syukur dan penghormatan atas dedikasi TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


Dalam sambutannya, AKBP Yudha Pranata menyampaikan apresiasi kepada TNI, khususnya Kodim 1608/Bima, atas kontribusi dan kerja sama yang solid. "Kami dari Polres Bima Kota memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada TNI, khususnya Kodim 1608/Bima, atas dedikasinya selama ini dalam menjaga keamanan negara. Semoga di usia yang ke-79 ini, TNI semakin jaya dan selalu menjadi kebanggaan bangsa. Sesuai tema peringatan tahun ini, kami berharap TNI yang modern bersama rakyat siap mengawal suksesi kepemimpinan nasional untuk Indonesia maju," ungkapnya.


Dandim 1608/Bima, Letkol Inf Andi Lulianto, mengucapkan terima kasih atas kejutan yang diberikan oleh Polres Bima Kota. "Kejutan ini bukan hanya simbolik, tetapi mencerminkan soliditas yang telah terjalin baik antara TNI dan Polri. Kami berharap sinergi ini terus terjaga demi stabilitas keamanan di wilayah Bima," ujarnya.


Acara diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Dandim 1608/Bima dan Kapolres Bima Kota secara bersama-sama, sebagai simbol harapan untuk terus memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


Perayaan tersebut turut dihadiri oleh para pejabat utama Polres Bima Kota dan jajaran Kodim 1608/Bima, yang semakin menambah suasana kebersamaan dan keakraban.(RED

Tag Terpopuler