Bima, Beritabima.com - Kepolisian Sektor Bolo Polres Bima Polda NTB, dipimpin Kapolsek nya AKP Hanafi menggelar do’a bersama mengenang dan ikut berbelasungkawa atas korban tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang Provinsi Jawa Timur, Selasa (4/10/22) Pukul 20.30 Wita.
Do’a bersama tersebut dilakukan sebelum dimulainya pertandingan antara tim dalam Turnamen Volley ball "Karang Taruna Cup" yang dihelat di Lapangan Desa Leu.
Kapolsek Bolo AKP Hanafi melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka mengatakanmengatakan,
Do,a bersama itu selain digelar untuk mengenang dan ikut berbela sungkawa atas korban tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang juga agar event “Karang Taruna Cup Desa Leu 2022” berjalan dengan aman.
Lanjut Adib, Do,a bersama itu juga dimaksudkan untuk mengingatkan para Official Tim dan suporter serta Panitia Pelaksana agar tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang yang terjadi pada Minggu (2/10/22) Lalu tidak terulang.
“Semoga para korban mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan kita tentunya sangat tidak menginginkan sebuah event yang menjujung tinggi sportifitas dalam pertandingan dan menyuguhkan hiburan,agar tidak berakhir menjadi sebagai sebuah tragedi,” harapnya.
Do,a dipimpin oleh Kepala KUA Kecamatan Bolo Ust. Drs H Abakar sebagai bentuk Turut berduka Cita atas meninggalnya Suporter Aremania dan anggota Polri saat melaksanakan tugas di stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang provinsi Jawa Timur
Hanafi juga menghimbau kepada semua pihak agar bisa saling menjaga agar event “Karang Cup” bisa berjalan aman, tertib dan lancar tanpa adanya gangguan dan perselisihan, baik antar pemain maupun antar suporter.
Selain Kapolsek Bolo AKP Hanafi yang didampingi anggotanya, dalam kegiatan tersebut juga hadir Kepala Urusan Agama Kecamatan Bolo Ust. Drs H Abakar, Sekdes Leu Syam Ilyas, S.Pd,Ketua Panitia Turnamen Volly Ball se Bima Barat Abdul Malik, S.Pd,Toga,Toma,Toda Desa Leu, dan Suporter Kedua Tim.(RED).