-->

Notification

×

Iklan

Polres Bima Bongkar Jaringan Narkoba , Sita Shabu Siap Edar

4/22/25 | 4/22/2025 WIB | 2025-04-22T12:31:21Z

Bima, Beritabima.com – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Bima kembali menorehkan prestasi dalam upaya pemberantasan peredaran gelap narkotika. Empat pria yang diduga merupakan bagian dari jaringan pengedar narkoba berhasil diringkus di sebuah kos-kosan di Desa Samili, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, pada Senin malam (21/01/25) sekitar pukul 23.30 WITA.

Kapolres Bima, AKBP Eko Sutomo, S.I.K., M.I.K., melalui Kasat Resnarkoba Iptu Fardiansyah, S.H., membenarkan penangkapan tersebut. Ia menjelaskan bahwa empat pria tersebut masing-masing berinisial BH (31), SP (28), AG (25) yang merupakan warga Desa Samili, serta IM (36), warga Desa Tente.

"Dari penggerebekan ini, kami berhasil mengamankan 15 pocket plastik bening berisi kristal putih yang diduga narkotika jenis shabu dengan berat bruto 4,26 gram, serta sejumlah barang bukti lain yang berkaitan dengan tindak pidana narkotika," ujar Iptu Fardiansyah.

Penangkapan ini, lanjutnya, berawal dari laporan masyarakat yang menyebut adanya aktivitas mencurigakan terkait peredaran narkoba di wilayah tersebut. Menindaklanjuti laporan tersebut, tim opsnal Satresnarkoba langsung melakukan penyelidikan hingga akhirnya menggerebek lokasi.

Dalam operasi yang turut disaksikan aparat desa setempat, keempat pelaku ditemukan tengah berada di dalam kamar kos. Selain barang bukti narkotika, polisi juga mengamankan sejumlah uang tunai yang diduga hasil penjualan barang haram tersebut.

"Terduga BH mengakui bahwa barang bukti shabu tersebut miliknya, yang didapatkan dari seseorang dengan harga Rp 1.500.000. Namun, identitas pemasok masih belum jelas karena hanya dikenal lewat nama dan lokasi transaksi," jelasnya.

Meskipun demikian, pihak kepolisian mengaku telah mengantongi identitas pemasok dan akan terus mendalami kasus ini hingga tuntas.

"Kami akan periksa secara intensif keempat terduga untuk mengetahui peran masing-masing serta memperluas jaringan yang terlibat," tegas Fardiansyah.

Kapolres Bima juga menyampaikan apresiasinya atas dukungan masyarakat dalam upaya pemberantasan narkoba. Ia menegaskan bahwa sekecil apapun informasi dari warga sangat berarti bagi keberhasilan aparat penegak hukum.

"Partisipasi masyarakat sangat penting. Kami akan terus bekerja keras memutus mata rantai peredaran narkoba di wilayah Bima demi menyelamatkan generasi muda dari ancaman bahaya narkotika," pungkasnya.(RED

Populer Bulan ini

×
Berita Terbaru Update