Gelar Dikmas, Sat Lantas Polres Bima Kota Goes to School Bagi Buku Tulis Gratis ke Siswa

Gelar Dikmas, Sat Lantas Polres Bima Kota Goes to School Bagi Buku Tulis Gratis ke Siswa

Personil Sat Lantas Polres Bima Kota  saat gelar Dikmas di SDN 11 Manggemaci Kota Bima. 

Kota Bima, Beritabima.com - Gelar Pendidikan Masyarakat (Dikmas), Sat Lantas Polres Bima Kota goes to school bagi buku tulis gratis ke sejumlah siswa di SDN 11 Manggemaci Kota Bima, Senin (21/11/22) sekitar pukul 07.00 wita. 


Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi, S.I.K melalui Kasat Lantas Polres Bima Kota  IPTU Abdul Rahman Virga mengungkapkan, 

Ps.Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Bima Kota AIPTU Heny Kuswoyom melaksanakan kegiatan Pendidikan Masyarakat (Dikmas) di  SDN 11 Kota Bima. 


"Dengan materi pentingnya keselamatan berlalu lintas salah satunya dengan menyebrang jalan melalui zebra cross menuju ke sekolah agar memperhatikan keselamatan diri dengan cara menyebrang jalan harus di temani oleh orang tua atau satpam sekolah, " Jelas AIPTU Heny. 


Melalui kegiatan Dikmas, sambungnya, Sat Lantas  Polres Bima Kota juga membagikan buku tulis gratis kepada para siswa siswi SDN 11 Kota Bima. 


"Giat edukasi tersebut pun berjalan aman dan lancar, " Kata AIPTU Heny.(RED

Tag Terpopuler