Jaga Kamtibmas, Polsek Asakota Gelar Patroli

Jaga Kamtibmas, Polsek Asakota Gelar Patroli


Kota Bima, Beritabima.com - Polsek Asakota melalui Piket Regu  I gelar patroli rutin guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek setempat, Sabtu (30/7/22) sekitar pukul 20.30 Wita. 

Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi, S.I.K melalui Kapolsek Asakota IPTU H Syamsuddin menjelaskan, Patroli dilakukan guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. 

"Kegiatan tersebut bertujuan agar kemanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, " Imbuhnya. 

Selain pelaksanaan patroli di sejumlah tempat diwilayah hukum Polsek Asakota, kata Kapolsek, Personil juga memberikan imbauan Pada masyarakat.

"Personil piket regu I menghimbau pada masyarakat agar selalu menjaga harkamtibmas dan apabila ada kejadian diharapkan agar segera melaporkan ke Polsek Asakota, " Ungkapnya. 

Giat pun berakhir dalam keadaan aman dan kondusif (RED

Tag Terpopuler