Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Kebakaran di Kota Bima Kembali Terjadi, 5 Rumah Rata dengan Tanah

5/13/22 | 5/13/2022 WIB Last Updated 2022-05-14T06:27:55Z
Puing - puing sisa kebakaran Rumah di Kelurahan Nitu.
(Klik gambar untuk Lihat Videonya)

Kota Bima, Beritabima.com - Kebakaran Kembali terjadi di Kota Bima, sebelumnya di Kelurahan Tanjung telah hanguskan 3 rumah, dan hari ini kembali terjadi di Kelurahan Nitu Kecamatan Raba, 5 rumah hangus dilahap si jago merah jumat 13 Mei 2022.

Kapolres Bima Kota AKBP Hendry Novika Chandra,S.I.K MH melalui Kapolsek Rasana,e Timur IPTU Suratno mengatakan, sekitar Pukul.13.15 Wita anggota Polsek Rasanae Timur mendapat Informasi adanya Kebakaran 

Bertempat di Rt.01 Rw.01 Kelurahan Nitu Kecamatan Raba Kota Bima.

" Merespon terkait laporan tersebut, anggota Polsek Rasanae Timur yang dipimpin oleh Kanit Reskrim BRIPKA NUGROHO langsung menuju Lokasi Kejadian," ungkapnya.

Setelah ke lokasi kejadian, lanjutnya, benar adanya telah terjadi Kebakaran 5 ( Lima) Unit Rumah.

"5 unit rumah panggung yang Rata - Rata memiliki 12 Tiang. Sudah hangus terbakar dan Rata dengan tanah," bebernya.

Baca juga: 

Hendak Jual Sepeda Motor yang Diduga Hasil Curian, Pemuda ini Akhirnya Diamankan Polisi

Polres Bima Kota Gelar Operasi Keselamatan Rinjani Tahun 2022 Hari Pertama

Aparat Buka Paksa  Pemblokiran Jalan di Desa Waro dan Amankan 10 Orang Massa Aksi

Diduga Sedang Pesta Shabu, Dua Pria ini Diamankan Tim Puma II Polres Bima Kota

Adapun identitas pemilik Rumah yang menjadi Korban kebakaran antara lain, H.ARSAD (65),  RUSLAN H.ARSAD (35),NURDIN.H.ABIDIN (35), MUSTAMIN H.ABIDIN (42),JUNAIDIN H.ADO (42).

Sambungnya, Sekitar Pukul.13.00 Wita selesai Sholat Jumat warga salah Satu warga setempat  DL melihat api  sudah membesar di salah satu rumah dibagian dapur dan menjalar Ke 4 ( Empat) unit Rumah Warga Lainya. 

"Melihat hal tersebut,  Warga setempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, namun tidak berhasil mengingat Rumah yang mengalami kebakaran adalah Rumah panggung sehingga memicu  api cepat menjalar serta didukung cuaca yang Panas saat itu," bebernya.

Sambungnya, Pukul.13.30 Wita 2 ( Dua) Unit Mobil Pemadam Kebakaran pun Tiba di Lokasi dan melakukan pemadaman api di sisa / Puing - puing 5 ( Lima) Unit bangunan Rumah panggung yang sudah Rata dengan tanah serta Turunnya hujan di wilayah Kel.Nitu Kec.Raba Kota Bima  membantu cepatnya Padam api sehingga tidak menjalar ke Tempat Lain dan Pada Pukul.14.00 Wita api pun berhasil dipadamkan.

"Atas kejadian itu, 5 ( Lima ) Unit Rumah Panggung Rata dengan Tanah yang menyebabkan Kerugian Harta benda namun tidak ada Korban Jiwa dalam kejadian tersebut, Sementara kerugian diperkirakan sekitar rp 500 Juta, mengingat yang ikut terbakar Milik warga 2 ( Unit) mesin Traktor, uang Hasil Penjualan Sapi dan hasil panen jagung sekitar 20  Juta, emas 20 Gram, Padi 10 karung beserta pupuk," katanya.

Dan Untuk pemicu terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan serta menunggu olah TKP.(RED)

Tag Terpopuler

close